Rapat Bamus digelar di Gedung Nusantara III DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (29/11/2016) pukul 20.30 WIB. Tiga pimpinan DPR yakni Fahri Hamzah, Fadli Zon, Agus Hermanto dan Taufik Kurniawan tampak hadir.
Sementara itu Ade Komarudin atau Akom belum terlihat. Dia sebelumnya menyatakan tidak akan hadir karena alasan kesehatan.
"Dia tadi isyaratnya masih dua tadi. Antara datang dan enggak datang," ungkap Fahri sebelum masuk ke ruang rapat.
Sejumlah pimpinan fraksi terlihat hadir pada rapat Bamus ini. Seperti Sekretaris Fraksi Golkar Azis Syamsudin, Sekretaris Fraksi PAN Yandri Susanto, Sekretaris Fraksi PDIP Bambang Wuryanto, Wakil Ketua Fraksi Partai NasDem Johnny Plate, dan Ketua Fraksi Partai Hanura Nurdin Tampubolon.
Rapat Bamus kali ini akan membahas soal penjadwalan rapat paripurna terkait keputusan pergantian Ketua DPR. Mengenai kesepakatan pergantian dari Akom kepada Novanto, persetujuan dari DPR dilakukan saat rapat paripurna.
"Ini Bamus, Bamus tugasnya hanya satu, penjadwalan. (Keputusan persetujuan pergantian) Itu harus di paripurna," tandas Fahri.
Sebelumnya Akom menyampaikan dirinya berhalangan hadir karena sedang sakit dan membutuhkan pendapat dari dokter di RS luar negeri. Dia sempat meminta agar rapat bamus ditunda pada Kamis (1/12) namun Partai Golkar yang diwakili oleh Sekjen Idrus Marham menyampaikan musyawarah harus digelar sesegera mungkin.
"Ada atau tidaknya saya karena malam ini saya harus berangkat karena esok hari saya harus mulai menyangkut urusan diri saya dan kesehatan saya. Ada atau tidak adanya saya, (Bamus) tetap berlangsung," ujar Akom.
(elz/dnu)
Bamus akan Putuskan Jadwal Pergantian Ketua DPR di Paripurna
http://ift.tt/2gsO0Ew
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bamus akan Putuskan Jadwal Pergantian Ketua DPR di Paripurna"
Post a Comment