Search

Djarot: Kami Memang Menggusur, Yaitu Menggusur Para Koruptor

Jakarta - Calon Wakil Gubernur DKI nomor urut 2, Djarot Saiful Hidayat menghadiri acara Pelatihan Komunikasi dan Kampanye Pemenangan Pilgub DKI 2017. Dalam kesempatan itu dia mengatakan bahwa dirinya memang melakukan penggusuran, tapi menggusur para koruptor.

"Memang Basuki-Djarot menggusur, yaitu menggusur para koruptor. Menggusur PNS yang malas, menggusur mereka yang tidak jujur, menggusur mereka yang melakukan pungli," ungkap Djarot dalam acara tersebut, di Hotel NAM, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (26/11/2016).

Acara ini dihadiri oleh beberapa tokoh dari partai pendukung Ahok-Djarot. Di antaranya adalah Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Ketua DPP Nasdem Martin Manurung, Sekjen Golkar Idrus Marham, politisi Demokrat Ruhut Sitompul, dan beberapa tokoh lainnya.

Lalu Djarot juga bercerita setiap dia turun ke lapangan, isu yang ada adalah bahwa dia sering melakukan penggusuran. Padahal, menurut dia, yang direlokasi adalah permukiman yang ada di bantaran kali dan kolong jembatan.

"Kita relokasi mereka yang tinggal di kolong jembatan, mereka yang tinggal di bantaran kali," jelasnya.

"Saya jelaskan, pasangan Basuki-Djarot tidak pernah menggusur, kita relokasi," tegasnya.
(bag/bag)


Djarot: Kami Memang Menggusur, Yaitu Menggusur Para Koruptor
http://ift.tt/2gr9TXQ

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Djarot: Kami Memang Menggusur, Yaitu Menggusur Para Koruptor"

Post a Comment

Powered by Blogger.