"Situasi aman. Tidak ada laporan gangguan keamanan, namun peningkatan kewaspadaan memang diperlukan untuk memberikan jaminan keamanan dan kenyamanan kepada seluruh warga untuk menjalankan aktivitas kesehariannya," ujar Kapolresta, Kombes Achmad Luthfi, kepada wartawan di sela-sela menghadiri apel siaga 'Nusantara Bersatu' di Lapangan Kotabarat, Solo, Rabu (30/11/2016).
Luthfi mengatakan bahwa pada 2 Desember mendatang, tidak kurang dari 1.700 aparat gabungan akan disiagakan untuk menjaga Kota Solo. Aparat tersebut terdiri dai TNI, Polri, Linmas serta relawan dari ormas, yang kesemuanya disiagakan dalam koordinasi kepolisian.
Aparat gabungan itu akan melakukan penjagaan kota secara bersama dan terpadu. Namun tugas utamanya adalah menjaga dan menjamin lancarnya acara tabligh akbar pada 2 Desember mendatang di Masjid Agung Solo.
"Rencananya akan dihadiri sekitar 10 ribu jemaah. Tema dan pembicaranya baru akan dibicarakan nanti malam. Kami sudah ada koordinasi dengan panitianya. Itu juga yang paling utama bagi kami pada hari Jumat nanti," lanjutnya.
Ketika ditanya apakah akan ada penetapan status keamanan secara khusus pada hari tersebut di Kota Solo, Luthfi menegaskan tidak ada. Hal itu dikarenakan situasi kota dalam kondisi aman dan tidak adan potensi gangguan.
Hal serupa juga disampaikan oleh Danrem 074/Warastratama Surakarta, Kolonel (Inf) Maruli Simanjuntak. Menurutnya, pengamanan Kota Solo akan tetap berjalan seperti biasa karena memang kondisi dan situasi kota cukup aman. Obyek-obyek vital tertentu milik keluarga Presiden akan dijaga khusus oleh TNI. Namun demikian itu bukan berarti kondisi rawan.
"Tidak ada gangguan keamanan. Semua ditangani pihak kepolisian. Tapi aman kok. Kalau di kediaman pribadi Presiden memang akan dijaga TNI, tapi itu juga memang demikian prosedurnya kan. Ring pertama dijaga Paspampres, ring kedua oleh kami dari TNI, lebih luar lagi oleh kepolisian. Itu sudah prosedurnya. Percaya saja, semuanya aman-aman saja," tegas Maruli.
(mbr/rvk)
Polisi: Solo Aman, Tidak Ada Penetapan Status Khusus
http://ift.tt/2fJPV69
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Polisi: Solo Aman, Tidak Ada Penetapan Status Khusus"
Post a Comment