Search

Cerita Artis Pendukung Ahok: Sumbang Sound System hingga Blusukan

Jakarta - Calon Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mendapat dukungan dari artis-artis ternama. Silih berganti artis berdatangan ke Rumah Lembang untuk menyatakan dukungan. Tanpa bayaran, mereka justru memberi sumbangan mulai dari lagu hingga sound system.

Dari keterangan yang diterima detikcom dari tim pemenangan Ahok, Sabtu (31/12/2016), terhitung sekitar 50 artis datang ke Rumah Lembang, Menteng, Jakarta Pusat untuk memberikan dukungan secara langsung kepada Ahok. Deretan artis ternama tersebut mulai dari Luna Maya, Aura Kasih, Sophia Latjuba, Roy Marten, Gading Marten, Carissa Putri dan masih banyak lainnya.

Tak jarang, saat memberikan dukungan kepada Ahok-Djarot di Rumah Lembang, para artis tersebut menyumbangkan suara. Seperti penyanyi Andien, Tompi hingga rapper Iwa K. Mereka juga sempat melakukan aksi Mannequin Challenge bersama Ahok.

Beberapa dari artis tersebut seperti Gading Marten dan Cathy Sharon juga ikut blusukan bersama Ahok. Blusukan itu untuk melihat langsung cara kerja Ahok serta realisasi program yang telah dijalankan.

"Saya pengen lihat blusukan. Karena kita harus lihat sendiri juga nggak cuma lihat di tv aja. Yah emang bener orangnya fair, cara dia ngobrol dengan warga deket ya. Saya juga suka yang dia katakan tadi ternyata orangnya lucu juga ya," kata Cathy.

Penyanyi jazz Tompi tak hanya menyumbang lagu saat bertandang ke Rumah Lembang untuk bertemu Ahok. Ia juga memberi perlengkapan sound system untuk Rumah Lembang selama masa kampanye.

"Urusan saya sama ibu-ibu biasanya, cakepin ibu-ibu, tetapi hari ini saya mau cakepin dengan memberikan bantuan kepada Bapak Ahok. Praktik ditinggal sampai setengah hari doang. Habis ini saya balik lagi buat praktik," ujar Tompi.

Pasangan petahana tersebut juga mendapat dukungan dari band rock legendaris Indonesia, Slank. Ahok datang langsung ke Markas Slank, Gang Potlot Nomor 3, Duren Tiga, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

"Datang ke sini (Potlot) soalnya bunda Iffet kasih kartu anggota Slank fans club pusat. Selain itu, karena hari ini juga hari Ibu, kami menganggap bunda Iffet bukan hanya bunda buat Bimbim tapi semua Slankers juga termasuk saya yang merasakan bunda Iffet jadi bagian dari ibu kita. makanya kami datang bawa kue untuk Bunda Iffet," ujar mantan Bupati Belitung Timur itu.

Salah satu pentolan Slank, Bimbim mengatakan bakal 'turun gunung' untuk memberi dukungan kepada Ahok-Djarot apabila Pilgub berlangsung 2 putaran.

"Kami berjanji kalau putaran kedua kita akan turun gunung, tapi mudah-mudahan sekali (satu putaran) udah langsung lewat, karena sudah terbukti dengan hasil kerjanya dan anti korupsi dalam bekerja," ucap Bimbim.
(nkn/imk)


Cerita Artis Pendukung Ahok: Sumbang Sound System hingga Blusukan
http://ift.tt/2iPiXTQ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cerita Artis Pendukung Ahok: Sumbang Sound System hingga Blusukan"

Post a Comment

Powered by Blogger.