Search

Kapolri: Teroris Bekasi Belajar Bikin Bom Secara Online

Bandung - Empat orang terduga teroris yang ditangkap Densus 88 pada Sabtu (10/12) lalu dikendalikan oleh Bahrun Naim dari Suriah. Kelompok ini belajar merakit bom lewat internet.

"Teroris ini adalah kelompok yang merupakan sel dari Bahrun Naim yang ada di Syiria. Modusnya dia membuat sel-sel kecil. Selnya cuma ada enam orang, mereka ini, dipimpin oleh Solikin dan lain-lain," kata Kapolri Jenderal Tito Karnavian usai menghadiri acara doa bersama 1212 di Lapangan Gasibu, Bandung, Senin (12/12/2016).

"Kemudian sudah disiapkan bom yang belajarnya melalui online," sambungnya.

Empat orang itu adalah Dian Yulia Novi, M. Nur Solihin, Agus Supriyadi dan S alias Abu Izzah. Mereka diganjar Pasal 7 jo Pasal 15 UU RI Nomor 15 Tahun 2003 tentang Penentapan Peraturan Pemerintah Pengganti UU Nomor 1 Tahun 2002 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Terorisme.

Baca Juga: Ini Peran 4 Teroris yang Ditangkap di Bekasi, Jakarta dan Karanganyar

Selain empat orang ini, masih ada 2 orang yang dikejar polisi dan masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO). Terduga teroris ini berencana melakukan aksi pada Minggu (11/12) di depan Istana Kepresidenan saat pergantian jaga Paspampres.

(imk/rvk)


Kapolri: Teroris Bekasi Belajar Bikin Bom Secara Online
http://ift.tt/2gC4DA0

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kapolri: Teroris Bekasi Belajar Bikin Bom Secara Online"

Post a Comment

Powered by Blogger.