Tujuh orang personel keluar dari rumah kos yang beralamat di Jalan Bintara Jaya VIII, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (10/12/2016) sekitar pukul 21.26 WIB.
|
Terlihat, dua orang dari mereka mendorong tas hitam setinggi pinggang bertuliskan Labfor, alias Laboratorium Forensik Polri. Belum jelas betul apakah tas ini berisi peralatan polisi sendiri ataukah berisi barang-barang perempuan terduga teroris berinsial DYN itu.
Ada pula tas kain berwarna hitam yang dibawa oleh personel lainnya. Mereka tak memberikan keterangan apapun, melainkan hanya bergegas menembus kerumunan warga dan langsung masuk ke mobil untuk meninggalkan lokasi.
|
Kondisi rumah kos, garis polisi melintang. Mobil polisi diparkir mepet dengan pagar rumah guna menghalangi masyarakat untuk mendekat.
(dnu/dnu)
Keluar dari Indekos Perempuan Teroris, Densus 88 Membawa Tas Hitam
http://ift.tt/2gm1oJB
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Keluar dari Indekos Perempuan Teroris, Densus 88 Membawa Tas Hitam"
Post a Comment