Search

Meski Dishub Berkali-kali Umumkan CFD Ditiadakan, Warga Tetap Berdatangan ke HI

Jakarta - Dinas Perhubungan DKI Jakarta melalui mobil keliling mengumumkan bahwa CFD (car free day) ditiadakan untuk hari ini. Namun, warga tak mengindahkan imbauan itu.

Pantaun detikcom di lokasi, Minggu (25/12/2016), warga masih berkerumun dan semakin menjamur di kawasan CFD, yakni di Jalan Sudirman-Thamrin. Nampak dari petugas hanya mengatur busway agar bus TransJakarta tidak berhenti.

 Meski Dishub Berkali-kali Umumkan CFD Ditiadakan, Warga Tetap Berdatangan ke HIFoto: Cici Marlina Rahayu/detikcom

Nampaknya, warga belum tersosialisasikan secara menyeluruh mengenai hari bebas jendaraan ini. Salah seorang warga yang datang mengaku tidak mengetahui adanya peniadaan CFD.

"Ke sini olahraga saja. Belum tahu kalau enggak ada CFD. Biasanya kan hari Minggu," ucap Julia saat berbincang di kawasan Bundaran HI.

Mobil yang melewati jalur yang biasa digunakan CFD ini pun hanya ada satu dua. Melihat adanya warga beraktifitas di jalan, pengemudi mengalah dengan tidak memacu kendaraannya.

 Meski Dishub Berkali-kali Umumkan CFD Ditiadakan, Warga Tetap Berdatangan ke HIFoto: Cici Marlina Rahayu/detikcom

(msl/rjo)


Meski Dishub Berkali-kali Umumkan CFD Ditiadakan, Warga Tetap Berdatangan ke HI
http://ift.tt/2hjHGBM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Meski Dishub Berkali-kali Umumkan CFD Ditiadakan, Warga Tetap Berdatangan ke HI"

Post a Comment

Powered by Blogger.