Search

Pesta 'Flare' Ramaikan Perayaan Kemenangan Indonesia 2-1 atas Vietnam

Jakarta - Indonesia meraih kemenangan atas Vietnam dengan skor 2-1 di semifinal leg I piala AFF 2016. Merayakan hal tersebut, suporter yang menonton bersama dari luar stadion meramaikannya dengan menyalakan 'flare' atau suar merah.

Seperti pantauan detikcom malam ini, Sabtu (3/12/2016), di pelataran Stadion Pakansari, Bogor, suasana sukacita dari ribuan suporter mengharu biru. Yel-yel tak berhenti dari kelompok-kelompok suporter klub menjadi satu padu.

Mereka bernyanyi bersama lagu khas suporter sepakbola, yakni 'Garuda di Dadaku' karya Band Netral dengan beberapa gubahan lirik di dalamnya. Selain itu, mereka yang bersyukur atas kemenangan timnas ini, menyanyikan lagi lagu Indonesia Raya.

Diiringi drum dan tepuk tangan, semua suporter yang biasa berlawanan saat klub berbeda bertemu, malam ini berdamai. Di penghujung bubaran, Flare merah dan beberapa kembang api menjadi pemandangan menarik yang tak lupa diabadikan oleh para suporter dengan kamera ponsel.

Dalam laga Indonesia versus Vietnam ini, Presiden Joko Widodo turut menonton jalannya pertandingan. Jokowi tampak sumringah dan langsung memberi selamat kepada timnas atas kemenangan Indonesia.

"Selamat atas kerja keras di lapangan yang tadi dimainkan oleh pemain-pemain kita. Ini awal yang sangat baik dan saya ingin ucapkan selamat," ujar Jokowi usai pertandingan.
(msl/elz)


Pesta 'Flare' Ramaikan Perayaan Kemenangan Indonesia 2-1 atas Vietnam
http://ift.tt/2gTtQV6

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Pesta 'Flare' Ramaikan Perayaan Kemenangan Indonesia 2-1 atas Vietnam"

Post a Comment

Powered by Blogger.