Menurut Kapolda Banten Brigjen Polisi Listyo Sigit Prabowo, selain itu ada juga sekitar 2 ribu lebih personel yang diterjunkan untuk ditempatkan di titik pelayanan dan pos terkait pelayanan libur akhir tahun.
Ia juga mengatakan bahwa fokus pengamanan Polda Banten dari Natal sampai Tahun Baru pada tiga hal pengamanan. Pertama, arus mudik dari Jakarta melalui pelabuhan penyeberangan Merak ke Sumatera begitu pun sebaliknya.
"Terkait dengan kegiatan Natal sendiri itu kita pusatkan di kegiatan gereja-gereja utamanya di Serang, Tangerang, Lebak dan dan beberapa kegiatan gereja di Cilegon," kata Listyo.
Pengamanan terakhir, Polda Banten Mistyo dipusatkan di daerah yang dikunjungi warga khususnya lokasi wisata Anyer. Selain itu ada juga pengamanan yang ditempatkan di lokasi di mana masyarakat melaksanakan kegiatan akhir tahun seperti di gereja atau masjid-masjid.
Pasukan polisi dari Polda Banten menurutnya sudah melaksakan gelar pengamanan bahkan semenjak tanggal 23 Desember. Mereka akan bertugas sampai 2 Januari 2017 setelah perayaan tahun baru.
(bri/jor)
Rangkaian Pengamanan Polda Banten dari Natal Sampai Tahun Baru 2017
http://ift.tt/2hcAsfS
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Rangkaian Pengamanan Polda Banten dari Natal Sampai Tahun Baru 2017"
Post a Comment