Search

Di Tengah Hujan, Agus Yudhoyono Gerilya Lapangan di Tebet

Jakarta - Cagub DKI Agus Harimurti Yudhoyono melanjutkan 'gerilya' lapangannya ke daerah Tebet, Jakarta Selatan. Di lokasi, Agus disambut meriah oleh warga setempat.

Pantauan di lokasi, Agus tiba di Jalan Palbatu 3, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (22/12/2016) sekitar pukul 10.57 WIB. Kedatangan Agus disambut oleh kalungan rangkaian bunga oleh warga yang sedari tadi menunggunya di bawah terik matahari.

Agus kemudian 'bergerilya' menyusuri gang-gang sempit. Tak seperti biasa, 'gerilya' lapangannya kali ini terpantau cukup sepi.

Agus menyapa wargaAgus menyapa warga. Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom
Di sepanjang jalan, Agus menyapa dan melayani permintaan selfie warga setempat. Putra sulung Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono itu juga sesekali mengobrol dengan warga.

"Mas mirip banget sama bapaknya ya," kata seorang ibu.

"Iya bu, minta doanya ya bu," jawab Agus.

Gerilya saat hujan.Gerilya saat hujan. Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom
Selang 30 menit, cuaca mulai berubah dari yang terik menyengat menjadi mendung. Tak lama, hujan deras mengguyur Agus dan tim yang sedang menyapa warga. Cagub nomor urut satu ini pun menepi sesaat.

"Ya kita tadi menyapa masyarakat Tebet, disambut hujan lebat, kita berhenti sejenak. Saya masih belum puas ya karena keburu hujan," kata Agus kepada wartawan.
(GBR/elz)


Di Tengah Hujan, Agus Yudhoyono Gerilya Lapangan di Tebet
http://ift.tt/2ihVGtq

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Di Tengah Hujan, Agus Yudhoyono Gerilya Lapangan di Tebet"

Post a Comment

Powered by Blogger.