Search

Mendagri Jamin Plt Gubernur DKI Tak Akan Selewengkan APBD

Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sedang melakukan pembahsan APBD bersama dengan DPRD. Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, menjamin Plt Gubernur DKI Sumarsono tidak akan melakukan penyelewengan dalam penyusunan APBD.

"Saja jamin, seluruh plt memenuhi Permendagri (dalam) membuat aturan. Dalam mengambil keputusan harus berkoordinasi dengan DPRD, dengan gubernur yang cuti, dan izin tertulis dari Mendagri," kata Tjahjo kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa malam (6/12/2016).

Mendagri menjamin tidak ada plt yang melawan aturan dalam menyusun APBD. Semua berjalan sesuai aturan.

"Tidak ada plt yang melaksanakan keputusan seenaknya. Sesuai RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah), sesuai aturan yang ada," kata Tjahjo.

Tjahjo kemudian menerangkan alasan mengapa seorang Plt gubernur diperbolehkan ikut menyusun anggaran. Hal ini dilakukan karena proses Pilkada berbarengan dengan waktu penyusunan APBD.

"Karena sekarang proses APBD, kalau menunggu sampai Februari harus nunggu keputusan MK dulu. Pembangunan tidak boleh macet," ujar Tjahjo.
(aik/bag)


Mendagri Jamin Plt Gubernur DKI Tak Akan Selewengkan APBD
http://ift.tt/2heCGjd

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Mendagri Jamin Plt Gubernur DKI Tak Akan Selewengkan APBD"

Post a Comment

Powered by Blogger.